Aksi sosial PSHT Cabang Kota Salatiga dan Polsek Tingkir wujudkan kebersamaan dan kepedulian dengan membagikan ratusan takjil kepada warga.
GARDAJATIM.COM: Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial selama bulan suci Ramadan 1446 H, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kota Salatiga Pusat Madiun bekerja sama dengan Polsek Tingkir menggelar aksi berbagi takjil bagi masyarakat, Kamis (6/3/2025).
Kegiatan yang berlangsung di depan Polsek Tingkir, samping Terminal Tingkir, ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Tingkir, Kompol Daryono, S.E., didampingi personel kepolisian, pengurus, serta warga dan siswa PSHT Cabang Kota Salatiga Pusat Madiun.
Sebanyak 120 paket takjil dan 150 nasi kotak dibagikan kepada para pengguna jalan yang melintas di sekitar lokasi. Paket takjil yang dibagikan berasal dari dua sumber utama, yakni Polsek Tingkir yang menyediakan 120 paket berisi snack dan kolak, serta PSHT Cabang Kota Salatiga yang membagikan 150 nasi kotak lengkap dengan lauk pauk dan air mineral.
Kapolsek Tingkir, Kompol Daryono, menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk berbagi kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, tetapi juga sebagai upaya mempererat sinergi antara kepolisian dan PSHT dalam menjaga kebersamaan.
"Kegiatan ini bukan sekadar berbagi makanan, tetapi juga wujud kepedulian dan kebersamaan antara kepolisian, PSHT, serta masyarakat. Kami berharap aksi sosial seperti ini dapat terus berlanjut di masa mendatang," ujarnya.
Ketua PSHT Cabang Kota Salatiga Pusat Madiun, Kang Mas Jumain, turut menyampaikan apresiasi terhadap kolaborasi dengan Polsek Tingkir.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Polsek Tingkir dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga kebersamaan ini dapat terus terjalin demi kebaikan bersama," katanya.
Sebanyak 82 personel terlibat dalam kegiatan ini, terdiri dari 10 personel Polsek Tingkir, 10 anggota Bhayangkari, 12 warga PSHT, dan 50 siswa PSHT tingkat hijau dan jambon.
Aksi sosial ini mendapat respons positif dari masyarakat dan diharapkan dapat menjadi agenda tahunan dalam memperkuat solidaritas sosial di bulan Ramadan.
Posting Komentar