Momentum Nuzulul Quran, WBP Rutan Ponorogo Perkuat Keimanan

Warga binaan Rutan Kelas IIB Ponorogo khusyuk mengikuti peringatan Nuzulul Quran dengan rangkaian ibadah, ceramah agama, dan tadarus Al-Qur’an di Masjid Darut Taubah, Senin (17/3/2025).

GARDAJATIM.COM
: Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Ponorogo menggelar peringatan Nuzulul Quran dengan rangkaian ibadah dan pembinaan keagamaan pada Senin (17/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Masjid Darut Taubah ini diikuti oleh warga binaan pemasyarakatan (WBP), pejabat struktural, staf KPR, serta regu jaga.  

Acara dimulai pukul 19.20 WIB dengan salat Isya berjamaah, dilanjutkan dengan salat Tarawih dan Witir.

Sebanyak 51 WBP mengikuti ibadah dengan penuh kekhusyukan.

Puncak acara diisi dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Miftahul Huda dari Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo.  

Dalam tausiyahnya, Ustadz Miftahul Huda menekankan pentingnya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.

"Al-Qur’an adalah cahaya yang akan membimbing kita dalam setiap langkah kehidupan. Siapapun yang menjadikannya pedoman, insyaAllah akan mendapatkan ketenangan hati dan keberkahan hidup," ujarnya.  

Setelah ceramah, kegiatan dilanjutkan dengan tadarus Al-Qur’an yang diikuti oleh 12 WBP.

Suasana tenang dan khidmat terasa sepanjang acara, mencerminkan semangat para warga binaan dalam memperdalam keimanan selama bulan suci Ramadan.  

Plt. Kepala Rutan Ponorogo, Jumadi, mengapresiasi antusiasme para WBP dalam mengikuti kegiatan ini.

"Kami berharap momentum Nuzulul Quran dapat menjadi ajang refleksi bagi warga binaan untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah dan memperbaiki diri," katanya.  

Kegiatan berakhir dengan doa bersama dan berlangsung dengan tertib. Rutan Ponorogo berkomitmen untuk terus menghadirkan program pembinaan keagamaan sebagai bagian dari upaya rehabilitasi dan pembentukan karakter bagi para warga binaan. (Hms/Red)

0/Post a Comment/Comments