Pengamanan Maksimal di Stadion Ketonggo, Ngawi | Senin 3 Februari 2025 | Foto: Humas Polres Ngawi
GARDAJATIM.COM: Polres Ngawi menerjunkan 336 personel untuk mengamankan pertandingan 16 besar Liga 4 Kapal Api PSSI Jawa Timur 2024/2025, yang digelar di Stadion Ketonggo, Ngawi.
Sebanyak tiga pertandingan dijadwalkan berlangsung di stadion tersebut.
Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., menyatakan pihaknya telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi guna memastikan jalannya pertandingan berlangsung aman dan tertib.
"Alhamdulillah, pertandingan pertama pada Jumat (31/01/2025) berjalan dengan aman dan terkendali," ujar Kapolres saat memimpin pengamanan pertandingan kedua, Minggu (02/02/2025).
Adapun pertandingan ketiga dijadwalkan pada Selasa (04/02/2025).
Selain menurunkan ratusan personel kepolisian, pengamanan juga melibatkan TNI, Satpol PP, Dishub, Pemadam Kebakaran, Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi, serta petugas keamanan stadion dan steward.
"Kami telah menggelar rapat koordinasi agar pengamanan berjalan optimal. Ini demi kenyamanan pemain dan penonton serta menjaga kondusifitas sebelum, saat, dan setelah pertandingan," tambah Kapolres.
Pada laga Minggu (02/02/2025), pertandingan pertama mempertemukan Kresna Unesa FC Surabaya vs Arek Malang, sementara laga kedua menghadirkan Persinga Ngawi vs Sang Maestro Surabaya.
Untuk memastikan keamanan, Polres Ngawi mengimbau para suporter agar mematuhi aturan dan petunjuk petugas selama di stadion.
Sejumlah barang terlarang, seperti flare, petasan, kembang api, senjata tajam, narkoba, botol, korek api, dan minuman keras, dilarang masuk ke dalam stadion.
Imbauan ini juga telah disampaikan melalui media sosial resmi Polres Ngawi.
Pertandingan kedua Liga 4 Kapal Api ini dihadiri sekitar 2.300 penonton. Berkat pengamanan ketat, acara berlangsung tertib hingga akhir.
"Alhamdulillah, situasi tetap kondusif hingga pertandingan selesai. Terima kasih kepada seluruh personel yang bertugas, meskipun hari libur tetap semangat. Hati-hati di jalan, semoga selamat sampai rumah," pungkas Kapolres Ngawi. (Hms/Kho)
Posting Komentar