Awal Tahun, Rutan Ponorogo Gaungkan Indonesia Emas

Jajaran Rutan Kelas IIB Ponorogo mengikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025 secara virtual di Aula Sasono Condrodimuko, Senin (6/1).

GARDAJATIM.COM: Rutan Kelas IIB Ponorogo turut serta dalam Apel Bersama Awal Tahun 2025 yang digelar secara virtual melalui aplikasi Zoom pada Senin (6/1/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan serentak oleh seluruh ASN di lingkungan empat kementerian, yakni Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan; Kementerian Hukum; Kementerian Hak Asasi Manusia; serta Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Apel yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut terpusat dari Lapangan Upacara Kementerian Hukum dan HAM dan mengusung tema "Kerja Bersama, untuk Indonesia Emas 2045."

Dalam sambutannya, Menko Kumhamimipas, Yusril Ihza Mahendra, mengajak seluruh ASN untuk bersinergi dalam mewujudkan visi Kabinet Merah Putih Bersama Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045.

Ia menekankan pentingnya implementasi rencana strategis kementerian serta efisiensi anggaran dan pengawasan kinerja.

“Apel ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi menjadi langkah awal untuk menyatukan energi dan tekad kita semua. Visi besar menuju Indonesia Emas 2045 harus diwujudkan dengan kerja keras, inovasi, dan kolaborasi nyata di semua lini,” ujar Yusril.

Di tingkat Rutan Ponorogo, apel ini diikuti oleh Kepala Rutan, Agus Imam Taufik beserta seluruh jajaran di Aula Sasono Condrodimuko.

Dalam keterangannya, Agus Imam Taufik menegaskan komitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Apel bersama ini merupakan langkah awal untuk menyatukan tekad dan komitmen kita dalam mewujudkan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Seluruh jajaran Rutan Ponorogo siap bekerja keras, berinovasi, dan berkolaborasi untuk mendukung visi besar Indonesia Emas 2045. Mari kita jadikan setiap target kinerja sebagai tanggung jawab bersama yang harus diwujudkan dengan semangat tinggi,” tegasnya.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi seluruh ASN untuk meningkatkan kinerja dan mengokohkan sinergi antarinstansi demi tercapainya tujuan besar Indonesia Emas 2045. (Hms/Red)

0/Post a Comment/Comments