Sebanyak 118 Kuda, Ikuti Lomba Pacuan Kuda Kapolres Cup 2024

Para kuda beradu kecepatan dalam lomba pacuan kuda Kapolres Cup tahun 2024. (Foto: Eko Purnomo)

GARDAJATIM.COM: Lomba pacuan kuda Kapolres Cup 2024 kembali digelar di kabupaten Pacitan, setelah empat tahun sempat terhenti karena covid-19. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu (22/9/2024).

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Polres Pacitan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan, dan Pordasi Kabupaten Pacitan.

Kapolres Pacitan, AKBP Agung Nugroho, mengatakan, setelah terselenggaranya acara ini, berharap kedepan dapat memunculkan bibit-bibit kuda unggulan.

Dirinya mengaku, bahwa tujuan acara ini adalah mendorong Pacitan sebagai lokasi pacuan kuda berstandar internasional.

"Jarang ada lokasi pacuan kuda yang lokasinya di pinggiran pantai seperti di Pacitan, dan ini sangat luar biasa," ungkap Kapolres Pacitan.

Kegiatan ini diikuti oleh 118 kuda dan ada 20 kelas pada perlombaan tahun ini, di mana juara 1, 2, dan 3 akan diperebutkan oleh mereka.


Ketua Pordasi Pacitan, Sugiharto, bersyukur atas sambutan luar biasa dari masyarakat. 

Ia berharap acara ini juga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat Kabupaten Pacitan.

Sugiharto juga mengapresiasi atas dukungan Pemkab Pacitan yang sangat baik. 

Selain berharap agar event ini dapat diselenggarakan secara rutin, juga turut mendukung geliat perkudaan di Pacitan semakin ramai.

"Lokasi pacuan kuda di Pacitan ini sudah sangat mendukung, tinggal bagaimana mengelolanya kedepan agar lebih mantap," terang Sugik, sapaan akrabnya.

Acara ini juga didukung oleh King Halim Stable, BPJS Ketenagakerjaan, PT. Pembangkitan Jawa-Bali(PJB), Bintang Madura Stable, Tunas Subur, dan Bank Jatim.

Dengan semangat kolaborasi, diharapkan pacuan kuda Pacitan dapat terus berkembang dan menarik lebih banyak wisatawan ke Pacitan.

Pewarta: Eko Purnomo
Editor: Mita Devi Puspita

0/Post a Comment/Comments