Pemkab Pacitan, Berhasil Bangun Jalan Kabupaten Sepanjang 212 km Dalam Tiga Tahun Terakhir

Suparlan, S.Sos., S.T., M.M, Kepala Dinas PUPR Pacitan. (Foto: Eko Purnomo)


GARDAJATIM.COM: Isu infrastruktur jalan, memang seringkali menjadi komoditas politik menjelang Pilkada. Begitu pula yang tengah terjadi di kabupaten Pacitan.


Melihat hal itu, tim redaksi dari gardajatim.com berusaha menggali informasi dari berbagai sumber.


Salah satunya dengan mendatangi kantor Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) kabupaten Pacitan.


Dari keterangan yang kami peroleh, Pemkab Pacitan berhasil membangun ruas jalan kabupaten sepanjang 212,6 km, selama tiga tahun terakhir, atau sejak pemerintahan di pegang oleh Aji-Gagarin.


Informasi itu disampaikan oleh Imam Syafid, S.T, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Pacitan.

Imam Syafid, S.T, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Pacitan.

Ia juga menjelaskan, bahwa semenjak terjadi perubahan SK pada tahun 2022, ruas jalan kabupaten yang tadinya hanya 798 km, menjadi 1.374 km.


Sehingga ruas jalan yang menjadi tanggungjawab Pemkab bertambah panjang hingga lebih dari 500km.


"Jadi mulai tahun 2022, hingga akhir 2024 ini, pagu anggaran untuk perbaikan maupun pembangunan ruas jalan kabupaten mencapai 275,2 M," ungkap Syafid, Kamis (26/9/2024).

Pembangunan ruas jalan Sirnoboyo -Plumbungan


Ia juga menjelaskan secara rinci, bahwa sampai tahun 2024, ruas jalan kabupaten yang dalam kondisi mantap mencapai 61,06 persen dari total ruas jalan atau sekitar 839 km.


"Untuk tahun 2021, ruas jalan yang dalam kondisi mantap, berada di angka 56,8 persen. Kemudian tahun 2022 58,25 persen, tahun 2023 59,65 persen dan sampai tahun 2024 akhir mencapai 61,06 persen," bebernya lagi.


Dirinya mengaku, bahwa besar kecilnya anggaran tiap tahun berbeda-beda, tergantung dari Dana Alokasi Khusus (DAK) maupun dari bantuan keuangan (BK) lainya.

Proses pelaksanaan pembangunan oprit jembatan Gunungsari, Arjosari, Pacitan.

Sementara itu, Suparlan, S.Sos., S.T., M.M, Kepala Dinas PUPR Pacitan mengatakan, bahwa dalam rangka mendukung Visi Misi Bupati untuk mewujudkan masyarakat Pacitan yang sejahtera dan bahagia, pihaknya akan memprioritaskan penanganan pembangunan infrastruktur.


Karena hal itu sangat krusial untuk mendorong pertumbuhan ekonomi maupun peningkatan sektor lainnya di Kabupaten Pacitan.


"Kami di Dinas PUPR, berkomitmen untuk memastikan adanya pembangunan yang merata dan berkeadilan di seluruh wilayah, termasuk di kawasan perbatasan," terang Suparlan kepada media gardajatim.com.

Pembangunan Jl. Tegalombo -Kemuning-Bandar oleh dinas PUPR Pacitan


Ia juga menjelaskan, bahwa infrastruktur yang baik, tidak hanya menjadi tulang punggung pertumbuhan ekonomi, tetapi juga memperkuat aksesibilitas, mempercepat distribusi hasil pertanian, memperluas jaringan pariwisata, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.


Pihaknya berharap, dengan adanya informasi seperti ini masyarakat menjadi paham, bahwa Pemkab sudah berusaha untuk terus melakukan pembangunan-pembangunan demi kemajuan Pacitan.


Pewarta: Eko Purnomo

Editor: Wahyu Aji Putra




0/Post a Comment/Comments