Inda Raya Ayu Miko Saputri Bersama Panitia Madiun International Betta Contest, Minggu (29/9/2024) Foto: Gardajatim
GARDAJATIM.COM: Lantai II Plaza Madiun menjadi saksi kemeriahan Madiun Internasional Betta Contest 2024 yang memperebutkan Piala Inda Raya.
Ajang ini kembali digelar setelah vakum selama 3 tahun, sebagai upaya membangkitkan komunitas pecinta ikan cupang di Kota Madiun, Minggu (29/9/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Inda Raya, calon Walikota Madiun 2024, memberikan wawancara eksklusif mengenai dukungannya terhadap acara ini.
"Yang saya inginkan adalah mewadahi para pecinta ikan cupang di Madiun. Ternyata, peminatnya cukup banyak di sini, dan lokasi penyelenggaraan di Madiun sangat strategis karena mudah dijangkau dari kota-kota lain seperti Ponorogo, Magetan, Malang, dan Pacitan," ujarnya.
Inda Raya juga mengapresiasi kehadiran juri internasional yang didatangkan dari Malaysia dan Pontianak.
"Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar," katanya.
Inda Raya juga menyoroti potensi besar dari budidaya ikan cupang. Menurutnya, ikan cupang sangat mudah dirawat dan dibudidayakan.
"Ini bisa jadi sumber mata pencarian bagi mereka yang membutuhkan pekerjaan atau usaha sampingan. Perawatannya mudah, dan modalnya tidak besar. Jadi, bagi yang ingin belajar, bisa bergabung dengan komunitas," terangnya.
Ia menambahkan bahwa jika ada kendala terkait modal, pihaknya siap membantu.
"Yang penting ada kemauan, tekad, dan keinginan untuk belajar. Saya yakin ini bisa menjadi peluang baru untuk warga Kota Madiun," tutupnya dengan penuh optimisme.
Sementara itu, Ketua Panitia penyelenggara, Harianto, mengungkapkan bahwa acara ini diikuti oleh 950 peserta dari berbagai wilayah di Indonesia, termasuk dari Jakarta dan luar Jawa.
"Sayangnya, dari Kota Madiun sendiri hanya ada satu peserta. Padahal, kami berharap lebih banyak perwakilan dari Madiun," jelasnya.
Ketertarikan untuk mengadakan acara ini sudah ada sejak tahun lalu.
"Kami sudah berniat untuk mengajak Bu Inda Raya mendukung acara ini. Alhamdulillah, Bu Inda menyatakan kesediaannya, dan inilah hasilnya," tambahnya.
Acara ini bertujuan tidak hanya untuk mewadahi para pecinta cupang, tetapi juga untuk menghidupkan kembali komunitas ikan cupang yang sebelumnya sempat meredup.
"Harapan saya, event ini bisa membangkitkan kembali komunitas pecinta ikan cupang di Madiun, karena bisnis percupangan sebenarnya sangat potensial sebagai lahan bisnis," tegas Harianto.
Madiun International Betta Competition Contest 2024 sukses memberikan semangat baru bagi pecinta ikan cupang di Kota Madiun, dengan harapan akan menjadi event tahunan yang mampu memberdayakan masyarakat dan menciptakan peluang usaha baru di bidang perikanan hias. (Tim/red)
Posting Komentar