Rutan Ponorogo Gelar Upacara Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 secara Virtual

Rutan Ponorogo Gelar Upacara Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 secara Virtual. Doc

Gardajatim.com - Pegawai Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Ponorogo mengikuti kegiatan Upacara Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 secara virtual melalui daring.

Kegiatan tersebut dilaksanakan melalui kanal YouTube PAS TV Ditjenpas pada Senin (29/04) pukul 07.30 WIB.

Menteri Hukum dan HAM, Yasona H. Laoly, memimpin langsung peringatan HBP ke-60 tersebut.

Dalam sambutannya, Yasona menegaskan pentingnya peran pegawai dalam menjaga proses transisi menuju pemidanaan yang lebih adil dan efektif. 

"Pemidanaan ke depan tidak hanya harus adil namun juga mampu memulihkan," ujar Yasona H. Laoly.

Menurutnya, pemberian efek jera kini bergeser menuju pembinaan dan pembekalan bagi terdakwa, tersangka, dan terpidana agar dapat kembali diterima di masyarakat dan memberikan kontribusi positif.

Dalam tema peringatan HBP ke-60, "Pemasyarakatan Pasti Berdampak," Yasona menyampaikan harapannya, bahwa Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dapat menjadi lembaga yang mampu mengubah pelanggar hukum menjadi anggota masyarakat yang produktif.

Yasona juga memberikan dorongan kepada petugas pemasyarakatan untuk terus meningkatkan kinerja dan pengabdian mereka.

"Teruslah berdedikasi dan berikan yang terbaik dalam pengabdianmu," tutupnya. (Hms/red)

0/Post a Comment/Comments