Komunitas C9 Gelar Turnamen MLBB Ramadhan di Warung Wawe Ponorogo

Komunitas C9 Gelar Turnamen MLBB Ramadhan di Warung Wawe Ponorogo. (Foto: Adi Gardajatim)

Gardajatim.com - Komunitas Castle Nine (C9) telah sukses menyelenggarakan acara "Tournament Ramadhan Cup Wawe MLBB" yang dipenuhi dengan semangat kompetisi dan kebersamaan. Acara ini berlangsung di Warung Wawe, Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo.

Turnamen  yang dimulai tanggal 26 Maret hingga 30 Maret 2024 ini, menarik antusiasme yang tinggi dari kalangan pelajar dan masyarakat umum yang menampilkan keterampilan dan kekompakan yang luar biasa dari setiap tim.

Dika Tanzilurrohman, salah satu anggota Castle Nine di Ponorogo, menyambut baik kehadiran turnamen ini di bulan Ramadhan.

"Momentum di bulan suci Ramadhan ini menjadi suatu kegiatan event positif, dengan harapan event seperti ini terus berlanjut hingga Ponorogo menjadi pusat pengembangan bakat di dunia E-sport, dan semoga pemain dari Ponorogo bisa menembus level profesional," ungkapnya.

Sementara itu, Dimas Wijayanto, pemilik Warung Wawe, menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan wadah bagi pemain lokal untuk berkembang.

"Alhamdulillah, kegiatan ini memberikan dampak positif bagi pemain, terutama pelajar, untuk bersaing dengan sehat, memberikan perlawanan yang ketat, dan semangat bertanding yang lebih tinggi," ujarnya.

Tournament Ramadhan Cup Wawe MLBB di Warung Wawe, Jalan Urip Sumoharjo.

Turnamen ini tidak hanya menggambarkan kekompakan dalam permainan Mobile Legends, tetapi juga memperkuat hubungan sosial antar tim.

Diharapkan, dengan adanya acara ini, pemerintah akan lebih memperhatikan dunia E-sport dan memberikan dampak positif bagi pemain di Ponorogo. (San)

0/Post a Comment/Comments